Rabu, 25 September 2013

Bupati Nilai Festival Moyo 2013 Lebih Baik dari Sebelumnya

Bupati Sumbawa, Jamaluddin Malik 

Sumbawa, Psnews – Bupati Sumbawa, Jamaluddin Malik, menilai, berdasarkan hasil evaluasi pelaksanaan kegiatan Festival Moyo tahun 2013 jauh lebih baik dari sebelumnya. Menurutnya, pelaksanaan Festival Moyo kali ini lebih banyak diketahui oleh orang luar Sumbawa. Bahkan gaungnya jauh lebih terdengar di mana-mana. Bahkan, panitia tidak mampu melayani para peserta yang ingin berpartisipasi, lantaran ketidaksiapan dana.

“Saya coba mengcrosscek sebagai pembanding dengan festival-festival, misalnya festival di Kutai Provinsi Kaltim dengan menelan biaya Rp 7,5 Triliun. Jika dibandingkan dengan Sumbawa hanya sekitar Rp 1 Miliar. Insya Allah tahun depan bisa kita perluas lagi. Karena sebenarnya sangat tidak enak menolak teman-teman dari Batam, Makassar dan Papua juga ingin berpartisipasi, tapi kita tidak mampu,” ungkap Bupati saat melepas rombongan pawai budaya yang diikuti para pelajar SMP se Sumbawa Besar, di halaman kantor Bupati Sumbawa, Rabu (25/09/2013).

pawai budaya siswa SMP sederat

Disamping keterbatasan dana, lanjut bupati, persoalan lainnya adalah terbatasanya sarana penginapan seperti hotel. Jika para tamu tersebut datang, maka tidak ada tempat untuk menampung mereka. Diharapkan mulai saat ini, setelah berbicara dengan Wamen Perindustrian dan Dirjen Destinasi Pariwisata Kementerian Parekraf RI, akan mendukung di tahun-tahun yang akan datang. Hal itu dianggap sebagai sesuatu yang bisa mendorong semangat untuk bekerja lebih baik.

Bupati menambahkan, kegiatan ini bisa menjadi motivasi bagi para guru yang membawa anak didiknya dalam pawai budaya kali ini. Dia berharap kepada mereka agar memliki kesiapan dan semangat yang sama di hari-hari mendatang. Sebagai guru diharapkan bisa menjadi guru yang diteladani, tidak hanya bisa mengajar, tapi di saat yang sama juga bisa menjadi pendidik. Hla ini penting agar guru dapat menghasilkan anak didik yang berkarakter mandiri menghadapi tantangan masa depan yang semakin berat. (PSb)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar