Kamis, 22 Agustus 2013

Alumni SMPN 2 Lunyuk Tebar Persatuan

Lunyuk, Gaung NTB – Reuni alumni SMPN 2 Lunyuk (sebelumnya SMPN 3 Lunyuk), di penghujung Ramadhan, berhasil menyedot perhatian seluruh alumni SMPN 2. Alumni dari angkatan pertama hingga angkatan 2013 bersemangat hadiri reuni akbar ini. Dalam kesempatan reuni tersebut, pengelola SMPN 2 Lunyuk berbangga dengan adanya reuni alumni tersebut. “Reuni ini penting untuk menjalin silahturahmi dan persatuan di antara alumni dan warga Lunyuk,” papar Hamdun, SPd.
Pada kesempatan sama, panitia reuni berharap dengan kegiatan tersebut ada persatuan yang dapat dijalin. “Beberapa waktu lalu di Kabupaten Sumbawa, terjadi persoalan sosial yang mengatasnamakan suku dan agama. Dengan reuni ini, kami berharap ada persatuan dan kesatuan yang bisa dijalin di antara alumni SMPN 2 Lunyuk,” ucap Ketua Panitia Reuni, Wayan Karma Diana.
Dari perwakilan alumni 2007, Taufiqurakhim Aliyathima berpesan, reuni ini sebagai pengingat bagi alumni untuk peduli dengan guru-guru dan perkembangan sekolahnya. “Yang terpenting lagi, ada niat bersama satukan hati menuju persatuan yang hakiki. Jangan sampai adanya perbedaan menyebabkan adanya kerenggangan sebagai insan. Perbedaan inilah yang menyebabkan adanya warna dalam kehidupan kita,” ucap Taufiqurakhman Aliyathima.
Kegiatan reuni ini diisi dengan berbuka bersama, dan sesi pemutaran film dokumenter karya OSIS SMPN 2 Lunyuk. Dalam reuni hadir Camat Lunyuk, KUPT Diknas, Kapolres Lunyuk, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar